Translate

Cara Membuat Kue Satru

Resep Kue Satru



  • 1/2 kg beras ketan
  • 1/2 kg gula jawa, disisir
Cara Pembuatan Kue Satru

Beras ketan dicuci bersih kemudian ditiriskan
Lalu digoreng sangan / goreng tanpa minyak
Kemudian Tumbuk halus sampai menjadi tepung, lalu diayak
Campur dengan gula jawa yang sudah disisir dan diaduk rata
Cetak dengan cetakan kue Satu/Satru, tekan sampai padat
Lepaskan dari cetakan

 

Cara Membuat Telur Asin Bakar


Bahan Telur Asin Bakar


  • Telur itik segar 100 butir
  • Tumbukan batu bata (± 3 kg)
  • Abu gosok (± 1 kg )
  • Garam  (± 2 kg)
Cara membuat telur asin bakar :


Pilihlah telur yang segar dan tidak retak atau pecah, telur kemudian dicuci bersih/dilap dengan air hangat dan ditiriskan. 
Selanjutnya adonan yang terdiri dari campuran bata, abu, garam kristal dan air ditempelkan setebal kurang lebih 2 mm
Telur disimpan selama 1 minggu untuk keasinan sedang, untuk keasinan tinggi (masir) simpan selama 2 minggu
setelah itu telur dibersihkan dan dicuci
untuk selanjutnya direbus selama 6 jam
Untuk membuat telur asin bakar, telur di oven/dipanggang selama 2 jam

 

Cara Membuat Stik Kentang Goreng

Bahan dan Resep Stik Kentang Keju Pedas


  •  250 gram tepung terigu protein sedang
  • 50 gram tepung sagu
  • 100 gram kentang kukus, dihaluskan
  • 125 gram keju cheddar parut
  • 2 butir telur
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 2 sendok teh cabai bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 6 tangkai kucai, diiris halus
  • minyak goreng
  • 50 gram bubuk jagung bakar untuk taburan
Cara Membuat Stik Kentang



  • Campur dan aduk semua bahan sampai bergumpal
  • Giling tipis adonan di gillingan mie
  • Potong-potong panjang 15 cm
  • Potong dengan pemotong mie yang lebar
  • Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering

 

Cara Membuat Burger


Bahan yang digunakan untuk Cara Membuat Burger :

2 bh kentang, kupas, rebus, haluskan
125 g labu kuning, kupas, parut
400 g ikan lemuru/sarden/ salmon, haluskan
1/2 bawang bombai, cincang halus
Cara Membuat Burger untuk Bumbu yang digunakan :

1/2 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1 btr telur ayam, kocok lepas
1 kuning telur
1 putih telur, kocok lepas
300 g tepung roti
2 sdm irisan selederi
100 ml minyak
Cara Membuat Burger dan Bahan Pelengkap yang digunakan :

1 bh avokad matang, cincang kasar
2 sdm air jeruk lemon/jeruk nipis
1 sdm mayones
4 bh roti bun bulat
2 sdm mentega
4 lbr kol merah, iris halus
Cara Membuat Burger:

Campur kentang, labu kuning, ikan, bawang bombai, garam, merica, telur dan 1 kuning telur yang telah dikocok lepas, 100 g tepung roti, dan selederi. Aduk rata, bagi 4 bagian dan bentuk bulat, lalu pipihkan.
Celupkan ke dalam putih telur kocok, dan gulingkan di atas tepung roti sisa.
Kemudian, simpan dalam lemari es selama 2 jam. Goreng hingga warnanya kecokelatan. Sisihkan.
Campur avokad, mayones, air jeruk, dan irisan kol merah.
Ambil 1 roti bun, olesi dengan mentega, taruh burger ikan lemuru, tambah dengan campuran avokad, dan tutup roti.
Tata dalam wadah bekal sekolah dan hias yang menarik sesuai selera.
Untuk 4 porsi.

Nilai gizi per porsi untuk Cara Membuat Burger:

Energi: 254 Kkal
Protein : 11,7 g
Lemak: 12,3 g
Karbohidrat: 24,8 g
 
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Masakan hari ini - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger